M banking BCA adalah sebuah layanan perbankan yang dimiliki oleh perusahaan perbankan Bank Central Asia. Seiring dengan perkembangan teknologi inovasi di bidang perbankan mulai berkembang ditandai dengan adanya mobile banking. Di mana transaksi bisa dilakukan nasabah hanya melalui ponsel pintar mereka. Beberapa bank negara sudah meluncurkan aplikasi m-banking ini, salah satunya adalah BCA. Sebagai bank swasta terbesar di tanah air. Diluncurkannya aplikasi mBCA mobile ini merupakan upaya bank tersebut untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi nasabahnya untuk melakukan transaksi.
BCA Mobile adalah sebuah layanan perbankan online milik BCA yang dapat memudahkan nasabah untuk melakukan transaksi dengan memanfaatkan aplikasi yang bisa dijalankan melalui smartphone mereka. BCA Mobile memiliki 2 layanan perbankan yang terhubung dengan jaringan internet, yaitu m klikBCA individual (internet banking) dan m-BCA (mobile banking).
Aplikasi ini dapat dioperasikan pada tipe smartphone dengan jaringan operator GSM dan belum mendukung jaringan CDMA. Saat ini mungkin sudah sebagian besar smartphone menggunakan jaringan GSM jadi saya aplikasi ini sudah bisa digunakan segala jenis smartphone.
Apa saja Layanan Internet Banking Untuk Berbagai Transaksi Keuangan
Cara mengaktifkan mobile banking ini juga sangat mudah dan praktis. Namun sebelum itu, nasabah harus registrasi mobile banking bca dengan mendaftarkan nomor handphone dan melakukan aktivasi melalui Kantor Cabang BCA ataupun melalui ATM BCA.
Keunggulan BCA Mobile
– Menggunakan sistem keamanan berlapis, yaitu kode akses dan pin untuk masuk ke akun rekening. Bila pengguna salah memasukan kunci keamanan ini maka otomatis m-bca terblokir dengan sendirinya.
– Bisa digunakan untuk melakukan transfer via mobile banking bca melalui operator GSM yaitu Tekomsel, XL Axita, indosat, Axis, Three tanpa perlu melakukan ganti SIM.
– Memiliki fitur yang lengkap mulai dari, cek saldo, transfer, pembayaran tagihan hingga tarik non-tunai.
– Memiliki fasilitas daftar transfer untuk mendaftarkan nomor rekening tujuan baik untuk transfer antar rekening maupun ransfer ke bank lain pada menu daftar transfer. sehingga untuk transaksi berikutnya cukup dipilih dari daftar transfer.
– Menggunakan tampilan yang user friendly sehingga sangat mudah digunakan oleh nasabah yang awam sekalipun.
– Pengguna kartu flazz dapat langusng mengecek saldo serta cek informasi 10 transaksi terakhir.
– Ada fitur blokir kartu ATM/Kredit BCA. Fasilitas ini akan memudahkan nasabah untuk melakukan pemblokiran kartu yang hilang meminimalisir resiko.
Fitur BCA Mobile
Ada 3 fitur di BCA Mobile, yaitu m-BCA, KlikBCA, dan InfoBCA. Berikut penjelasan fiturnya.
M-BCA
Fitur ini menawarkan layanan perbankan yang mudah, praktis, dan aman. Transaksi yang dapat dilakukan melalui m-BCA adalah sebagai berikut.
Mobile Banking BCA Limit Transfer
Limit transaksi yang bisa dilakukan melalui fitur ini disesuaikan dengan jenis paspor yang dimiliki nasabah. Untuk nasabah yang memiliki paspor silver dapat transfer uang antar BCA maksimal Rp 25 juta, Gold/Tapres maksimal Rp 50 juta, paspor platinum maksimal Rp 100 juta, dan BCA Dollar sebersar Rp 25 juta. Sementara jika nasabah ingin transfer anatar bank, limit transfer paspor silver Rp 10 juta, paspor gold/tapres Rp 15 juta, dan paspor platinum Rp 25 juta.
Apakah transaksi yang dilakukan melalui m-BCA dipungut biaya?
Untuk setiap transaksi yang dilakukan pada layanan m-BCA nasabah akan dipungut biaya, baik jenis transaksi Non-Finansial maupun transaksi Finansial. Biaya yang dimaksud adalah biaya SMS yang akan mengurangi pulsa (prabayar) atau masuk ke tagihan bulanan handphone (pasca bayar). Biaya transaksi mulai dari Rp 500 sampai Rp 1600 tergantung jenis transaksi apa yang digunakan dan provider nasabah.
KlikBCA
KlikBCA adalah sebuah layanan internet banking yang juga bisa diakses melalui aplikasi BCA Mobile. Kegunaannya pun hampir sama dengan m-BCA. Di sini nasabah bisa melakukan aneka transaksi, kecuali tarik tunai. Adapun layanan yang bisa diakses, yaitu pembelian, pembayaran, pembayaran e-commerce, transfer dana, informasi rekening, transaksi histori dan administrasi.
Limit transaksi finansial
Berikut ini limit transaksi finansial melalui fitur klikBCA.
Limit transaksi yang dimaksud merupakan limit yang terpisah dari limit kartu ATM BCA yang digunakan untuk melakukan registrasi Internet Bank BCA di mesin ATM BCA. Besarnya limit ini suatu saat bisa saja berubah berdasarkan pertimbangan dari BCA. Limit transaksi transfer ke rekening bank lain dalam negeri bagi nasabah yang belum mendaftarkan nomor handphone-nya dibatasi maksimal sebesar Rp 25 juta per transaksi, namun total limit transfernya tetap maksimum Rp 100 juta per hari. Sementara, limit transaksi transfer ke rekening bank lain dalam negeri melalui LLG (Lalu Lintas Giro) minimum Rp 10 ribu dan maksimum Rp 100 juta per transaksi.
Cara melakukan transaksi dengan KlikBCA melalui BCA mobile
Untuk memudahkan nasabahnya, BCA mengintegrasikan layanan KlikBCA dengan aplikasi mobile BCA. Di mana dengan masuk dan memilih klikBCA di aplikasi BCA mobile ini, nasabah bisa langsung dialihkan ke situs klikBCA Individual (https://ibank.klikbca.com/). Cara melakukan transaksi di KlikBCA, nasabah harus sudah melakukan aktivasi internet banking terlebih dahulu. Bila sudah selanjutnya jalankan aplikasi BCA Mobile, setelah itu pilih menu KlikBCA. Nantinya nasabah akan diarahkan langsung ke IB BCA.
– Apablia sudah masuk ke halaman internet banking BCA maka masukanlah ID dan password IB kita.
– Setelah masuk ke halaman akun rekening lakukan langkah transfer seperti biasanya. Pilih menu transfer ke rekening BCA atau lainnya setelah itu masukan informasi yang diperlukan seperti rekening tujuan, jumlah dana yang ditransferkan, dan masukan keyBCA Appli 2 yang didapatkan dari alat Token. Lalu klik lanjutkan.
– Kemudian, tekan tombol “>” pada Token BCA hingga muncul tulisan Appli, tekan tobol 1 maka akan muncul 8 digit dan masukan angka tersebut ke dalam kolom “respon keybca appli 1”. lalu klik Kirim.
– Dan, transaksi selesai dilakukan. Nantinya akan tampil bukti transasksi yang bisa kita cetak.
Apakah transaksi yang dilakukan melalui m-BCA dipungut biaya? Biaya yang dikenakan ke nasabah adalah biaya administrasi setiap kali nasabah menggunakan fasilitas atau melakukan transaksi melalui IB BCA.
Info BCA
Fitur ini bisa diakses melalui BCA Mobile maupun dengan aplikasi Info BCA sendiri. Berbeda dengan m-BCA, aplikasi ini dapat diunduh dan digunakan oleh calon nasabah. Ada layanan apa saja di fitur info BCA ini? Berikut adalah layanannya
– BCA Promo untuk mengetahui promo BCA terkait kartu kredit, kartu debit, kartu flaszz dan sebagainya serta promo-promo lain yang ditawarkan oleh BCA.
– Mini Gallery berisi katalog produk BCA.
– Aplikasi Online adalah layanan untuk calon nasabah BCA. Di sini mereka dapat mengajukan Kartu Kredit BCA secara online melalui smartphone. Setelah pengguna melengkapi data pada form aplikasi, tim marketing BCA akan menghubungi calon nasabah untuk memproses permohonan kartu kredit lebih lanjut.
– Lokasi Cabang dan ATM BCA adalah layanan untuk membantu pengguna menemukan lokasi cabang/ATM BCA terdekat atau di lokasi yang diinginkan.
– Reward BCA adalah layanan informasi jumlah reward BCA dan tempat penukaran.
– Sambungan langsung ke Hallo BCA via telpon ataupun informasi mengenai produk-produk BCA.
Info Flazz
Fitur Info Flazz dapat dimanfaatkan hanya pada smartphone Android yang memiliki fitur Near Field Communication (NFC). Jika memiliki perangkat tersebut Anda bisa melihat informasi saldo dan informasi sepuluh transaksi terakhir melalu BCA Mobile.
Fitur Baru mBCA Tarik Tunai
Baru-baru BCA memperbarui layanan mobile banking dengan menambahkan fitur Tarik Tunai Tanpa Kartu. Adanya fitur tarik tunai ini bisa digunakan untuk menarik uang tanpa kartu ATM. Cara bertransaksi tarik tunai tanpa kartu ini sangat mudah dan praktis. Bagi nasabah yang sudah memiliki aplikasi dan mengaktifkannya akses menu mBCA dan pilih fitur Tarik Tunai. Ikuti prosesnya untuk mendapatkan kode tarik tunai. Kode ini digunakan untuk menarik tunai di mesin ATM.
Untuk menarik uangnya di mesin ATM pilih menu Transaksi Tanpa Kartu, Pilih BCA Mobile, Masukan No HP BCA mobile dan kode tarik tunai, dan uang berhasil ditarik.
Cara Daftar m Banking BCA
Untuk registrasi/ daftar mobile banking BCA manual sangat mudah cukup dengan datang langsung ke kantor cabang BCA atau daftar mbca online melalui ATM BCA.
– Langkah pertama masukan ATM Anda da nisi Pin
– Pada layar utama, pilih menu Daftar E-Banking / Auto Debit
– Pilih menu Mobile Banking dan tekan “Ya”
– Masukan nomor smartphone dan tekan “Benar”
– Masukan 6 digit angka yang akan menjadi PIN Mobile. Masuan Sekali lagi, catat dan simpan PIN tersebut.
Setelah berhasil daftar BCA Mobile di ATM, langkah berikutnya mengaktifkan akun tersebut di smartphone Anda. Berikut ini langkahnya dengan menggunakan ponsel berbasis Android.
– Unduh aplikasi BCA Mobile dari App Store.
– Install aplikasi dan jalankan.
– Pada layar utama, Anda akan mendapati tiga menu, yaitu m-BCA, KlikBCA, InfoBCA, dan Flazz BCA. Di sini Anda bisa memilih m-BCA untuk mendapatkan fitur yang lengkap.
– Terima syarat dan ketentuan pengguna dengan memilih tombol Accept.
– Masukan 16 digit angka yang ada di kartu ATM.
– kemudian buatlah 6 digit alfanumerik untuk kode Akses.
– Masukan PIN yang telah Anda buat di mesin ATM.
– Aplikasi sudah bisa digunakan untuk transaksi.
Untuk menggunakan fitur-fitur dan menu lainnya, Anda tinggal membuka satu-satu dan memanfaatkan fitur yang ada.
Manfaat m banking BCA untuk Pelaku Usaha
Kecanggihan teknologi mendukung segala kehidupan umat manusia, seperti misalnya dengan hadirnya e-commerce kita bisa dengan mudah mencari dan membeli barang. Begitu juga dengan adanya m banking, kini kita tidak perlu repot-repot ke ATM apa lagi mengantri di Bank untuk melakukan transaksi.
Dengan layanan berbasis mobile ini nasabah bisa melakukan hampir semua kegiatan perbankan dimanapun dan kapanpun. Bagi pengusaha tentu hal ini akan sangat membantu mereka, contohnya mereka bisa mengecek uang yang masuk dari pembeli dengan mudah tanpa harus ke ATM. Selain itu, history transaksi juga bisa membantu mereka untuk membuat laporan keuangan usaha. Nah, bagi Anda nasabah BCA namun belum memanfaatkan aplikasi ini, sekarang ambil smartphone Anda, buka App-Store dan unduh aplikasi ini!
Sumber : https://goukm.id/m-banking-bca/